Header Ads

Header ADS

Masak Makanan Sehat


*Oleh: Suryani, S.Pd.I*

Pagi (Kamis, 26/9) itu para siswa kelas 5 SD Juara Paragon nampak sibuk berbelanja di salah satu toko sayuran dekat sekolah. Dengan berbekal catatan belanja hasil diskusi kelompok, para siswa kelas 5 begitu asyik memilih sayuran yang akan mereka beli untuk memasak.

Waah, mau belanja apa de?” kata bu Haji sedikit terkejut karena warungnya diserbu oleh anak-anak. “Mau beli kangkung, tahu, tempe, telur dan sambeleun bu” kata Afifah. Sudah bisa ditebak bahwa mereka akan masak-masakan.

Selesai berbelanja, saatnya menyiapkan bahan-bahan masakan yang telah dibeli. Mencuci kangkung, tahu, cengek dan tomat. Mengiris bawang, memotong tempe, tahu dan daun kangkung, terakhir mengocok telur dan menyiapkan wajan untuk menumis dan menggoreng. Serunya kegiatan masak-masak ini, kami saling bahu membahu menyiapkan hidangan bersama.


Sreng.. Sreng… hm.. Aroma masakan sudah tercium seantero halaman belakang sekolah. Jadi juga masakan yang dibuat oleh anak-anak. Judulnya “Masak makanan sehat” ala kelas 5. Tak sabar rasanya untuk menikmati masakan buatan sendiri. 


Alhamdulillah masakan selesai dan siap dihidangkan, saatnya makan bersama. Betapa lahapnya anak-anak makan. Bagaimana tidak, mungkin mereka merasakan lelah juga setelah berbelanja dan memasak masakan sendiri. Tapi itulah bagian dari pembelajaran hari ini.


Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembelajaran tematik mengenai tema “Makanan Sehat”. “Melalui kegiataan Memasak ini para siswa dapat belajar secara kontekstual, mendapatkan pengalaman secara langsung dan bermakna. Dimulai dari perencanaaan, persiapan memasak, proses memasak, sampai siap jadi masakan para siswa belajar banyak nilai-nilai. Ketelitian, perencanaan yang baik, efisiensi, dan terutama belajar untuk sabar dalam berproses.” Jelas Pak Suhud Syamsul Hakim, Guru Kelas 5.


No comments

Powered by Blogger.