*Menjadi Pengusaha Cilik*
Oleh: Suryani, S.Pd.I
*Di Miniatur Kota Champion City*
Bagian tiga...
Saat ini adalah saat dimana era kemajuan tekhnologi dan komunikasi berkembang dengan pesat. Anak-anak SD seusia kami pun sudah cukup familiar dengan smart phone. Kedepannya Smart Phone ini bisa menjadi bisnis yang sangat menjanjikan.
Saatnya kami menuju Smart Phone Corner, untuk menjadi pengusaha SMART PHONE. Disini kami harus mengelola sebuah toko Mengelola toko penjualan HP, kemudian menjelaskan produk dengan baik, memberikan saran masukan kepada pembeli tentang cara memilih dan menggunakan HP secara bijak agar smart phone ini dapat bermanfaat untuk membantu aktifitas kita sehari-hari dengan optimal.
Ayo kita mencoba lagi. Wah.. ada Sebuah hunian yang sangat indah dan nyaman. Tapi tata letak dan interiornya masih belum tertata dengan rapih. Saatnya kami menjadi Desaigner Interior. Sebuah profesi yang cukup bergengsi, karena hanya konsumen kelas menengah keatas yang biasanya menggunakan jasa Desaign Interior.
Kami coba merapihkan ruang tidur, Interior kamar, interior ruang tamu, ruang belajar dan hiasan dinding. Wah sungguh menyenangkan, kami bisa mendesain interior sedemikian rupa sehingga menjadi hunian yang nyaman bagi para costumer.
Masih berhubungan dengan Desaigner Interior. Seorang Desaigner Interior haruslah pula memahami hal-hal teknis seperti pembuatan interior dan pengecatan ruang bangunan. Karena hal ini merupakan satu kesatuan dalam menciptakan hasil yang memuaskan.
Kami kemudian bekerja sebagai Pengecat Bangunan. Memang pekerjaan yang cukup berat, namun tidak semata mengecat, tapi harus menggunakan cita rasa seni dan ketelitian serta kerapihan haisl pekerjaan.
Kami menggunakan rompi dan topi khusus sebagai bagian dari standar keselamatan kerja.
#fieldtrip #funlearning #BCC #bandungchampioncity #imsharing #imhappy @rumahzakat @rumahzakatcimahi @paragon @Filantra
bersambung...
No comments